Singaraja – Ormawa Herodicus Medical Scientific Writers of Undiksha (HERMESTHA) Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) berhasil lolos seleksi akhir Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa) 2024 dan menerima pendanaan dari Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (BELMAWA). Tim yang diketuai oleh Ni Putu Devi Maheswari ini melibatkan 13 orang mahasiswa/i yang berasal dari prodi Kedokteran, Kebidanan, dan Keperawatan. Sebagai salah satu dari 10 proposal dari Undiksha yang berhasil lolos, tim pelaksana ini dibimbing oleh dr. Ni Nyoman Mestri Agustini, S.Ked., M.Kes., M.Biomed., Sp. N selaku Dosen Pendamping. Adapun program yang diusung dalam proposal tersebut berjudul “GESIT (Gerakan Edukasi dan Intervensi Gizi) : Program Penguatan Potensi Kader Masyarakat untuk Menanggulangi Stunting dalam Mewujudkan Desa Cempaga Sehat”. Program ini dilaksanakan untuk menanggulangi stunting melalui penguatan potensi kader masyarakat di Desa Cempaga, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng Bali. Sebagai daerah dengan prevalensi stunting tertinggi di Buleleng, Desa Cempaga memiliki beberapa permasalahan yang berpengaruh terhadap kesehatan masyarakatnya. Oleh karena itu, mahasiswa Fakultas Kedokteran di bawah naungan Ormawa Herodicus Medical Scientific Writers of Undiksha (HERMESTHA) mengusung Program GESIT sebagai bentuk upaya preventif dan kuratif terhadap stunting dan berbagai permasalahan lainnya guna mewujudkan Desa Cempaga sebagai Desa Sehat.
Adapun kegiatan yang masuk ke dalam program ini antara lain edukasi secara komprehensif terhadap stunting, pelatihan pembuatan Pemberian Makanan Tambahan (PMT), hingga sosialisasi terhadap ibu hamil dan remaja perempuan dengan mengoptimalisasikan potensi kader masyarakat seperti Posyandu dan PKK yang bermitra dengan Puskesmas dan Dinas Kesehatan. Selain itu, dilaksanakan pula kegiatan lain seperti Satu Rumah Satu Kader, Minggu Harmoni, dan KWT TOGA berdasarkan potensi dan kebutuhan desa guna meningkatkan kualitas kesehatan dan lingkungan Desa Cempaga ke arah yang lebih baik dan berkelanjutan. Terlaksananya program ini akan melibatkan dukungan dari Undiksha, perangkat desa, mitra terkait, serta volunteer yang berasal dari mahasiswa lainnya. (Red_FK)