Singaraja – PKKMB (Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru) di Undiksha tingkat Universitas sudah selesai dilaksanakan selama 2 hari. Selanjutnya kegiatan PKKMB dilaksanakan ditingkat fakultas selama 2 hari dan pada sesi terakhir PKKMB tingkat fakultas, ditutup dengan kegiatan RATAM (Ramah Tamah).
Fakultas Kedokteran (FK), kali ini menggelar kegiatan RATAM di Bumi Perkemahan Sunnas Pathaya, Desa Menyali. RATAM ini dimulai dari tanggal 23-25 Agustus 2022. Pada kegiatan RATAM ini, para MABA dilatih kemandirian, kedispilinan dan kebersamaan untuk bekal nanti setelah menginjak dunia perkuliahan. Selain itu, MABA juga diajarkan dasar-dasar bela negara.
Acara penutupan RATAM “Inaugurasi MIOKARD 2022” dilaksanakan pada tanggal 24 Agustus 2022. Turut hadir pada acara ini ibu Wakil Dekan II, para Koorprodi FK Undiksha, Kalab FK Undiksha, dosen dan para pegawai FK Undiksha.
Acara berlangsung penuh keakraban dan penuh keceriaan antara para MABA dan civitas FK Undiksha. Dibuka oleh bapak Wakil Dekan III, dilanjutkan dengan pertunjukan dari masing-masing kelompok
peserta MIOKARD 2022, pertunjukan panitia MIOKARD 2022 dan sebagai acara puncak ditutup dengan pertunjukan dari perwakilan dosen.
Harapan dari kegiatan RATAM ini tentunya menumbuhkan rasa solidaritas antara sesama civitas Fakultas Kedokteran Undiksha dan memiliki rasa persaudaraan yang tinggi antar sesama. (TFK)