Singaraja – Kegiatan Seminar Internasional yang akan berlangsung pada tanggal 18 Januari 2023 ini merupakan seminar internasional yang ke-2 kalinya yang sebelumnya dilaksanakan ditahun 2020 dengan mendatangkan narasumber dari Jepang. Narasumber yang akan mengisi materi dalam kegiatan ini berdomisili di Jerman, beliau sebenarnya merupakan putra terbaik Indonesia.
Bernama lengkap Budhi Tjoe Liang Tan, MD beliau merupakan senior di Senior Expert Service Germany. Mengawali kegiatan Seminar Internasional ini, bapak Budhi (sapaan beliau) berkunjung ke Rektorat didampingi oleh dr. Putu Kermawan, Sp.OT, M.Biomed (IKD), FICS dan dr. Aditya Prabawa, M.Biomed, Sp.OG, FICS (16/01/2023). Bertempat di ruang Ganesha I Gedung Rektorat Undiksha, bapak Budhi diterima langsung oleh bapak Wakil Rektor I Prof. Dr. Gede Rasben Dantes, S.T., M.T.I.
Setelah pertemuan langsung dengan jajaran rektorat, bapak budhi lanjut mengunjungi FK Undiksha. Disambut langsung oleh ibu Wakil Dekan II FK Undiksha Dr. dr Ni Luh Kadek Alit Arsani, S.Ked.,M.Biomed dan bapak Kalab FK Undiksha dr. I Made Kusuma Wijaya, S.Ked., M.Kes, narasumber kegiatan seminar internasional diarahkan untuk “tour” pengenalan lingkungan FK.
Sasaran yang dikunjungi oleh bapak Budhi adalah : perpustakaan dan ruang lab yang ada di FK Undiksha. Untuk hari ke-2, beliau akan berkunjung ke RSUD Buleleng yang tentunya akan diterima langsung oleh direktur RSUD Buleleng.
Harapan dari kegiatan seminar internasional ini tentunya berbagi ilmu dan pengetahuan terbaru dalam hal pendidikan penanganan kasus orthopedi yang bisa diterapkan di Fakultas Kedokteran Universitas Pendidikan Ganesha. Metode workshop dengan praktik langsung pada kadaver simulasi diharapkan dapat menjadikan manfaat dari workshop ini tercapai.