Singaraja – Ortopedi adalah cabang ilmu kedokteran yang berfokus pada perawatan sistem kerangka dan bagian-bagian yang saling berhubungan seperti tulang, sendi, otot, tendon dan ligamen. Gangguan kesehatan pada bagian tubuh di atas biasanya disebabkan oleh banyak faktor, mulai dari cedera atau luka. Dokter yang menanganinya khusus yakni dokter spesialis ortopedi.
Era globalisasi seperti saat ini menuntut tiap individu untuk terus berinovasi dan mengembangkan kemampuan serta keahlian yang dimilikinya agar tidak tergerus oleh zaman. Begitu halnya yang terjadi pada akademisi dan mahasiswa di perguruan tinggi, hendaknya harus selalu meningkatkan pengetahuan dan keilmuannya secara global. Salah satu upaya yang bisa digunakan untuk mencapai hal tersebut adalah melalui Short Course International orthopedic science update.
Melalui Short Course International orthopedic science update, dosen beserta mahasiswa akan mampu mengembangkan potensi-potensi yang ada, semakin terbuka dengan ide dan pengetahuan yang baru serta yang tidak kalah krusial adalah mempererat hubungan internasional yang terjalin selama mengikuti sesi ini. Pada kesempatan ini, Fakultas Kedokteran Universitas Pendidikan Ganesha akan kedatangan kunjungan pengajar dari Senior Expert Service Germany.
Dihadiri oleh jajaran pejabat FK Undiksha, dosen dan mahasiswa ini medatangkan 2 narasumber. Menariknya salah satu narasumber pada seminar ini berdomisil di Jerman, beliau adalah Budhi Tjoe Liang Tan, MD. Ilmu yang beliau miliki hampir semua dipresentasikan dalam kegiatan seminar internasional ini. Antusiaspun terlihat oleh mahasiswa dengan berbagai jenis pertanyaan yang tentunya seputaran ilmu ortopaedi.
Seminar Internasional ini selain sebagai medium untuk bertukar budaya dan informasi juga sebagai medium untuk ide dan pengetahuan. Kegiatan ini diharapkan akan mampu memberikan insight bagi staf dosen dan mahasiswa untuk terus menuntut ilmu dan terbuka terhadap hal-hal baru yang terjadi secara global. Unggulan prodi pendidikan dokter undiksha dalam bidang kedokteran pariwisata juga senada dengan kemmapuan inovasi dan pengembangan diri SDMnya. Kegiatan ini juga merupakan kegiatan yang akan menunjang pengembangan medical tourism di bidang orthopedi. (Red_FK)