Singaraja – Koordinasi kegiatan adalah proses pengintegrasian tujuan-tujuan dan kegiatan-kegiatan pada satuan-satuan yang terpisah dalam suatu organisasi untuk mencapai tujuan bersama secara efisien. Adapun fungsi koordinasi kegiatan ini tak lain adalah : Koordinasi yang baik akan berdampak terhadap efisiensi, Koordinasi berdampak terhadap moral suatu organisasi dan Koordinasi berdampak pada perkembangan personal dalam organisasi.
Bertempat di Ruang Serba Guna Gedung FK Undiksha (16/05/2023) berlangsung kegiatan “Rapat Koordinasi Kegiatan Kemahasiswaan Tahun 2023”. Acara ini dihadiri oleh para koordinator ORMAWA FK Undiksha, Kasubag Akademik dan Kemahasiswaan dan perwakilan mahasiswa dari masing-masing ORMAWA, turut hadir juga Wakil Dekan II dan Wakil Dekan III FK Undiksha.
Tujuan dari rapat koordinasi kegiatan kemahasiswaan tahun 2023 ini tak lain adalah menciptakan nilai keefektifan dan keefisienan suatu organisasi dengan cara melakukan penyelarasan dalam berbagai kegiatan organisasi, mencegah agar konflik tidak pecah dalam organisasi serta mengakomodasi kepentingan banyak pihak, dan memunculkan sikap yang saling peduli di antara anggota organisasi.
Dengan dilaksanakannya kegiatan rapat koordinasi kegiatan kemahasiswaan diharapakan kedepan masing-masing ORMAWA FK Undiksha dalam melaksanakan suatu kegiatan organisasi dapat meringankan pekerjaan tiap bagian dengan menciptakan keseimbangan antar bagian. (Red_FK)