Singaraja – SKYFALL (Scientific Clinic and Faculty Level Selection) merupakan serangkaian kegiatan dalam mewadahi ide-ide kreatif mahasiswa yang dituangkan dalam PKM-RE, PKM-RSH, PKM-KC, PKM-PM, PKM-PI, PKM-K, PKM-KI, PKM-GFT, PKM-VGK, dan PKM-AI dalam rangkaian kegiatan latihan PEMBUATAN PKM oleh pembina dari internal maupun eksternal fakultas dan berlanjut ke seleksi dan Kompetisi PKM sehingga dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas PKM yang diajukan oleh mahasiswa FK Undiksha.
SKYFALL tahun 2023 ini diikuti oleh mahasiswa Program studi kedokteran, kebidanan dan keperawatan Angkatan 2021, 2022 dan 2023 dengan total PKM yang terdaftar sebanyak 64 team/judul pkm. Hingga pada akhirnya melalui penyeleksian secara ketat oleh dewan juri yang professional dan berkompeten di dalamnya, sehingga menjadi 49 team finalist dari 9 bidang PKM.
Penutupan SKYFALL yang mengusung tema “Be A STAR (Strive To Be A Reasercher)” resmi ditutup oleh Wakil Dekan III FK Undiksha yang kali ini diwakili oleh Pembimbing HERMESTHA dr. Made Bayu Permasutha, S.Ked., M.Biomed. Pada sambutannya, beliau menyampaikan terima kasih kepada seluruh panitia dan dewan juri telah membantu jalannya acara hingga acara penutupan berlangsung dan mengucapkan selamat dan semangat kepada 49 team finalist yang berhasil sampai pada titik ini.
Turut hadir juga Kepala TU FK Undiksha, Kepala Lab FK Undiksha, Dosen Pegawai, Ketua BEM FK Undiksha, Ketua POKJA Undiksha, DPM FK Undiksha, Tim Bantuan Medis Abhinaya Sagraha (TBM AS) FK Undiksha, HERMESTHA FK Undiksha, HMJ Kedokteran, dan HMJ Kebidanan.
Penutupan berlangsung dengan khidmat. Kedepan kegiatan seperti SKYFALL ini dilaksanakan secara rutin karena dengan diadakannya kegiatan seperti ini mahasiswa FK akan lebih mengasah pola dan keterampilannya. (Red_FK)