Singaraja – Pelaksanaan Share And Care HMJ Kebidanan mengusung tema “Selaraskan hati wujudkan aksi dengan share and care with HMJ Kebidanan”. Kegiatan ini berkolaborasi langsung dengan pihak bidan desa dan posyandu desa Poh Bergong. Adapun tujuan dari kegiatan Share And Care HMJ Kebidanan tahun 2023 ini yaitu sebagai bentuk pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa kebidanan, dimana kegiatan ini merupakan kegiatan pemeriksaan gratis yang ditujukan kepada masyarakat khususnya ibu hamil dan balita. Kedua bisa memantau tumbuh kembang anak, menambah pengetahuan ibu.
Kegiatan ini berlangsung pada Jumat 13 Oktober 2023 di Balai Desa Serbaguna Desa Poh Bergong, secara offline atau ditempat langsung. Harapan dari terlaksananya kegiatan ini adalah yang pertama dapat tersampaikannya informasi baru mengenai stunting, sehingga dapat menjadi pembelajaran baru baik mahasiswi kebidanan Undiksha dan ibu hamil serta orang tua. Kedua mampu menghasilkan generasi baru yang memiliki pengetahuan dan pemahaman terkait cara mencegah stunting. Dan yang ke tiga diharapkan ibu serta balita menerima dampak yang positif dari pengabdian yang kita laksanakan. (Red_FK)
#fakultaskedokteran
#hmjkebidananfkundiksha
#SHARE AND CARE HMJ KEBIDANAN UNDIKSHA
#rumahmahasiswa